News
PBPDHI Kerja Sama dengan Management RSH Medivet
by admin mypdhi
4 bulan yang lalu

Pada tanggal 29 Juli 2024 Ketua Umum PBPDHI melaksanakan penandatanganan MOU dengan Manajemen RSH Medivet Group yang diwakili oleh Direktur Medivet, Ibu Mikael Oen. MOU berisi PBPDHI mendukung Medivet dalam penyelenggaraan CPD bagi para Dokter Hewan di Indonesia dengan mengundang Narasumber dari berbagai Negara. PBPDHI sangat memberikan apresiasi atas inisiatif ini. Semoga Medivet semakin maju dan memberikan kontribusi kepada pelayanan kesehatan hewan di Indonesia.